Translate

Gambar dan artikel mengenai mobil Volkswagen up atau VW up

Mobil Volkswagen Up atau
VW Up

Volkswagen Up!
(VW Up!) konsepnya pertama kali diperkenalkan pada tahun
2007, dengan mengusung
konsep city car yang inovatif dan praktis, ditunjang desain serta
teknologi yang canggih.

Berkat teknologi
BlueMotion, mesin 3
silindernya yang
berkapasitas 1000cc dan
bertenaga 44 kW, hanya
butuh 4,2 liter bensin
untuk jarak 100 km (versi
standar). Sedangkan versi
upgrade-nya yang
bertenaga 55 kW, hanya
butuh 4,3 liter untuk 100
km. Kemudian, laju
hatchback tiga pintu
berdimensi panjang 3.54 m
dan tinggi 1.64 m ini
ditahan oleh rem
berteknologi City
Emergency Braking
System, yang sanggup
menghindarkan pengemudi
dari potensi kecelakaan
saat kecepatan 30 kpj.
Tampang asli VW yang
juga dilengkapi dengan
sistem navigasi satelit
Portable Infotainment
Device (PID), in-car
entertainment control, dan
climate settings ini akan
mulai dipamerkan saat
Frankfurt Motor Show,
September 2011
mendatang. Namun
gosipnya, VW Up!
bertenaga listrik dan
berbahan bakar gas yang
sanggup menyemburkan
tenaga sebesar 50 kW,
dengan konsumsi bahan
bakar 3.2 L/100 km akan
diperkenalkan pada tahun
2013.

No comments:

Post a Comment

Silahkan tinggalkan jejak anda melalui komentar dibawah ini:

Ingat, komentarnya yang sopan dan tidak spam!